Sebaraya.com – PT Kereta Commuter Indonesia (KAI Commuter/KCI) telah melakukan penyesuaian jadwal pemberangkatan kereta api lokal Merak dan commuterline, dimulai sejak Sabtu, tanggal 8 April 2023. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas layanan, terutama di Stasiun Rangkasbitung, Banten.
Sejak hari ini, KCI telah merubah jadwal pemberangkatan KA Lokal Merak sekitar 5-10 menit dari jadwal sebelumnya. Selain itu, KCI juga menambah satu perjalanan commuterline pada rute Rangkasbitung. Dengan perubahan ini, total perjalanan commuterline Jabodetabek menjadi 1.107 perjalanan setiap hari, dengan mengoperasikan 98 rangkaian kereta.
Sementara itu, perjalanan commuterline Jabodetabek terbagi menjadi beberapa rute, yaitu Lin Rangkasbitung dengan 220 perjalanan, Lin Bogor dengan 393 perjalanan, Lin Bekasi dengan 300 perjalanan, Lin Tangerang dengan 108 perjalanan, dan Lin Tanjungpriuk dengan 86 perjalanan.
Anne Purba, selaku VP Corporate Secretary KCI, mengatakan bahwa penyesuaian jadwal ini dilakukan untuk mengoptimalkan angkutan lebaran bagi pengguna commuterline dan KA Lokal Merak di Stasiun Rangkasbitung yang akan melakukan perjalanan mudik dengan menggunakan kereta api.
“KAI Commuter mengimbau kepada seluruh pengguna untuk menyesuaikan jadwal perjalanan yang baru,” ujarnya dalam keterangan tertulis pada Jumat, tanggal 7 April 2023.
Berikut jadwal Penyesuaian Perjalanan Commuterline Lin Rangkasbitung dan KA Lokal Merak:
KCI, bersama KAI Daop 1 Jakarta, Ditjen Perkeretaapian Kemenhub, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), dan Perum Damri, telah menyusun skema pola operasi angkutan alternatif untuk menuju Pelabuhan Merak selama masa Angkutan Lebaran, yang akan berlangsung selama tujuh hari sebelum dan tujuh hari setelah hari raya.
Rute alternatif ini dapat ditempuh dengan menggunakan KA Lokal Merak dari Stasiun Rangkasbitung menuju Stasiun Cilegon, yang kemudian disambung dengan shuttle bus secara gratis.
Anne menjelaskan bahwa rute alternatif ini diberlakukan seiring dengan proses penataan kawasan Pelabuhan Penyeberangan Merak.