Sambut Idul Adha 1446 H, PLN UP2D Banten Pastikan Listrik Nyala Tanpa Gangguan

BANTEN, SEBARAYA.COM – Dalam semangat menyambut Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Banten menyiagakan seluruh sumber daya demi menjaga keandalan sistem kelistrikan di seluruh wilayah Provinsi Banten. Gema takbir yang menggema di langit Banten akan terasa lebih hangat dan tenteram berkat upaya PLN dalam memastikan listrik tetap menyala selama momen sakral tersebut.

Langkah siaga ini merupakan bagian dari komitmen PLN untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama pada saat-saat penting keagamaan. Seluruh personel UP2D Banten disiagakan 24 jam untuk memantau dan mengamankan sistem distribusi listrik melalui pusat kendali operasi PLN, serta siap merespons cepat bila terjadi gangguan.

Bacaan Lainnya

Manager PLN UP2D Banten, Roni M. Ramdani, menegaskan bahwa pihaknya mengerahkan sumber daya manusia dan teknologi terbaik demi menghadirkan kenyamanan beribadah dan berkumpul bersama keluarga bagi warga Banten.

“Hari besar keagamaan seperti Idul Adha adalah momen yang sangat bermakna bagi umat Muslim. PLN ingin memastikan bahwa kebahagiaan masyarakat tidak terputus karena kendala listrik. Karena itu, kami menyiagakan personel dan peralatan terbaik untuk mengawal keandalan sistem kelistrikan selama perayaan ini berlangsung,” ujar Roni.

Tak hanya personel, PLN UP2D Banten juga telah mempersiapkan 5 unit Mobile UPS berkapasitas 300 kVA, 1 unit Emergency Charging Mobile (ECM) berkapasitas 2×30 kVA, serta perangkat penanganan gangguan lain yang ditempatkan di titik-titik strategis. Upaya ini menjadi bentuk nyata dari kesigapan dan kesiapan PLN dalam mengantisipasi segala kemungkinan yang bisa mengganggu pasokan listrik.

Masyarakat juga diimbau untuk memanfaatkan aplikasi PLN Mobile, yang kini telah menjadi pusat layanan digital satu pintu. Mulai dari pembelian token, pembayaran tagihan, hingga pelaporan gangguan listrik kini bisa dilakukan secara mudah dan cepat. Setiap laporan ditindaklanjuti oleh tim teknis PLN dan dapat dipantau langsung melalui fitur pelacakan aplikasi.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Banten, Muhammad Joharifin, turut menyampaikan apresiasi terhadap langkah cepat dan tanggap UP2D Banten.

“Kelistrikan adalah tulang punggung aktivitas masyarakat. Dalam momen keagamaan seperti Idul Adha, kehadiran listrik yang andal bukan hanya soal layanan, tapi bagian dari penghormatan terhadap ruang ibadah dan kebersamaan umat. Terima kasih kepada seluruh personel PLN yang telah berdedikasi untuk menjaga nyala kebahagiaan masyarakat Banten,” ungkap Joharifin.

Dengan kesiapan maksimal ini, PLN memastikan seluruh masyarakat Banten dapat merayakan Idul Adha dengan tenang dan khusyuk, tanpa harus khawatir akan gangguan listrik. PLN hadir, menjaga terang di tengah gema takbir, demi menyatukan kebahagiaan dan keberkahan di Hari Raya. (RST)

Silakan baca konten menarik lainnya dari Sebaraya.com di →

Pos terkait