Sebaraya.com – Penerimaan Bintara Polri 2023 dibuka mulai 31 Maret 2023 hingga 11 April 2023. Berikut informasi mengenai syarat dan proses pendaftaran Bintara Polri 2023!
Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) kembali menyelenggarakan pendaftaran bagi lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) yang tertarik bergabung menjadi anggota Polri melalui seleksi Taruna Bintara.
Pendaftaran calon Taruna Bintara Polri kerap diminati dan jumlah pendaftarnya lebih banyak ketimbang Tamtama. Hal ini karena Bintara memiliki pangkat yang lebih tinggi daripada Tamtama dan durasi pendidikan yang tidak terlalu berbeda. Pendidikan Tamtama Polri berlangsung selama lima bulan, sedangkan pendidikan Bintara berjalan selama tujuh bulan.
Setelah lulus dan menjalani pendidikan selama tujuh bulan di Sekolah Polisi Negara (SPN), Taruna Bintara akan diberikan pangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda). Pangkat ini bisa terus ditingkatkan hingga mencapai Ajudan Inspektur Satu (Aiptu).
Gaji yang diterima oleh Taruna Bintara Polri diatur oleh Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2019 Tentang Peraturan Gaji Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia. Besaran gaji berkisar Rp 2.103.700 hingga Rp 3.457.100 untuk pangkat Bripda terendah, dan Rp 2.454.000 hingga Rp 4.032.600 untuk pangkat Aipda tertinggi.
Untuk masuk Bintara Polri, calon siswa perlu memenuhi persyaratan yang ditetapkan. Berikut syarat pendaftaran lengkap yang harus dipenuhi oleh calon Taruna Bintara Polri.
Syarat Pendaftaran Calon Taruna Bintara Polri Sebelum mendaftar seleksi penerimaan Taruna Bintara Polri, peserta harus memenuhi beberapa syarat berikut: